Pemko Padang Panjang Ajak Karang Taruna Tunas Harapan Bekerja Profesional dan Berkreasi

Sosial7 Dilihat

Wali Kota (Wako) Padang Panjang Fadly Amran Datuak Paduko Malano mengajak Karang Taruna Tunas Harapan, Keluruhan Ngalau, Kecamatan Padang Panjang Timur (PPT) menjadi wadah organisasi yang dikelola secara profesional.

Selain itu, organisasi dengan kepengurusan baru periode 2023-2028 ini hendaknya mampu melahirkan kreativitas serta menggali potensi yang ada, dengan tujuan mendukung pemberdayaan dan ekonomi masyarakat kelurahan.

Hal tersebut dikemukakan Wako Fadly saat menerima kunjungan rombongan Karang Taruna yang diketuai Akmal Anshori itu di Rumah Dinas Wali Kota, Sabtu (24/6/2023).

Turut hadir Sekretaris Kelurahan Ngalu Riki Hamdi, Kasi Pelayanan dan Sosial Zuhelmanentis, dan sejumlah tokoh masyarakat.

Dia menyatakan, Karang Taruna merupakan organisasi yang berbeda dengan komunitas, sehingga Karang Taruna mesti memahami Anggaran Dasar (AD) dan Anggaran Rumah Tangga (ART).

“Junjung tinggi peraturan organisasi, harus mengerti konsep bekerja sama dalam berorganisasi,” katanya seraya menyebutkan, Karang Taruna bisa menjadi tempat mempersiapkan generasi muda sebagai pemimpin dimasa yang akan datang.

Fadly juga memberikan dukungan atas acara KIM yang bakal diselenggarakan Karang Taruna pada 1 Juli 2023. Dia meminta sebelum melaksanakan acara, Karang taruna menyurati pihak terkait seperti tokoh masyarakat dan kepolisian perihal izin.

Sementara itu, Wakil Ketua Karang Taruna Tunas Harapan Riandi Candra menyampaikan terima kasih atas dukungan wali kota terhadap organisasinya.

Selain itu, dia menyebutkan bahwa kegiatan KIM ini merupakan momentum silaturahmi, mempererat hubungan antara pemuda Ngalau dan masyarakat. GBM

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *