Pujasera Kota Padang Bakal Dibenahi

Ekonomi25 Dilihat

Pemerintah Kota (Pemko) Padang melalui Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Padang berencana membenahi sejumlah pujasera di Kota Padang dengan tujuan menjadi salah satu lokasi strategis yang akan dikunjungi oleh wisatawan.

Kepala Dispar Kota Padang Yudi Indra Syani mengatakan, berdasarkan hasil kajian sebelumnya, Pemko Padang akan membuat kawasan pujasera yang sekarang diisi pedagang yang menjual beberapa jenis makanan saja, menjadi sebuah tempat wisata kuliner dengan perpaduan berbagai jenis makanan.

Menurutnya, untuk saat ini pihaknya sedang dalam tahap penjajakan kepada perusahaan-perusahaan yang ingin bekerja sama dalam mengembangkan pujasera ke depannya.

“Kita akan benahi dan seragamkan semua. Ada bantuan dari Kementerian Kesehatan terkait pembuatan gerobak hiegenis dan kita akan buatkan. Kini kita juga sedang mengajukan CSR ke anak perusahaan Pegadaian dan mereka mau membantu. Kemudian, polanya akan kita ubah, sehingga akan ada variasi makanan yang dapat dipilih oleh pengunjung nantinya,” katanya.

Selain makanan, lanjut Yudi, pujasera nantinya juga dilengkapi dengan fasilitas pertunjukan seni dan budaya, karena banyak permintaan dari para pengelola pemandu wisata dan hotel kesulitan mencari lokasi pertunjukan bagi pengunjung, serta tamu hotel mereka.

“Di sana kan juga ada gelanggang yang akan kita berdayakan. Jika bisa, pada hari Sabtu dan Minggu kita tampilkan atraksi seni dan musik dari kelompok musik jalanan sebagainya. Selain itu kita juga sedang membentuk komunitas band pelajar,” ungkapnya.

Yudi menjelaskan, pujasera yang berada di kawasan Pantai Padang tersebut lokasi sangat strategis, bahkan menjadi salah satu lokasi yang menjadi tempat persinggahan pengunjung yang cukup ramai di Sumatra Barat (Sumbar).

“Berdasarkan data dari pengurus Masjid Al Hakim, ada sekitar 1.800 pengunjung dalam satu minggu. Bayangkan jika sudah dikembangkan maka para jamaah atau pengunjung dapat bersantap selepas beribadah di sana,” jelasnya.

Lebih lanjut Yudi menambahkan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan para pedagang yang berada di sana dan mengharapkan para pedagang mau menuruti arahan untuk dilakukan perombakan pujasera tersebut.

“Kita sudah sampaikan. Dan jikalau mereka mau ikut aturan akan kita fasilitasi. Jika tidak ya pujasera tidak akan berubah,” tuturnya.

Sementara itu, Anggota DPRD Kota Padang Bobi Rustam saat dimintai tanggapan terkait pengembangan pujasera tersebut mengatakan, dirinya mendukung segala bentuk pembangunan yang dilakukan oleh Pemko Padang.

Namun, dia menilai yang diwacanakan tersebut haruslah serius dilakukan agar memenuhi ekspetasi dari tujuan awal pembangunan pujasera di kawasan Pantai Padang.

“Kalau memang itu ada rencana dari pemko, pada prinsipnya hal tersebut tentunya menunjang destinasi wisata di Kota Padang. Namun kita sayangkan kenapa baru sekarang,” ungkapnya.

Bobi menegaskan, wacana peremajaan pujasera tersebut harus didukung dengan keseriusan Pemko Padang. Apalagi lokasi tersebut selain menjadi salah satu pusat kuliner juga akan dijadikan tempat pertunjukan atraksi seni dan budaya. GBM

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *